Monday, 4 March 2013

AI

Cerita ini tentang seorang gadis dan sahabatnya. Mereka berdua memiliki sebuah hubungan yang kompleks, persahabatan yang erat, hingga suatu hari, ketika gadis itu berusia lima belas tahun, dia menyadari bahwa dia mencintai sahabatnya. Dia tidak tahu bagaimana mengungkapkannya, dan berpikir sahabatnya ini tidak tertarik padanya. 

Selama bertahun-tahun, gadis itu tidak pernah menyadari bahwa sahabatnya merasakan hal yang sama. Kemudian, dia bertemu dan jatuh cinta pada orang lain. Mereka bertiga berteman dan hidup dengan sangat bahagia. Gadis itu benar-benar berharap mereka akan begitu selamanya.

Namun suatu hari, kekasih sang gadis meninggal karena kecelakaan. Hidup mereka berdua berubah karenanya. Ketika perasaan sedang kacau, tiba-tiba sahabatnya mengatakan bahwa sebenarnya selama ini dia selalu mencintai gadis itu.

Gadis itu kebingungan dan tidak tahu bagaimana harus bereaksi, dia sangat menyayangi sahabatnya, tapi dia merasa mengkhianati tunangannya dengan berbuat begitu. Dia dibutakan oleh rasa kehilangan yang amat sangat sehingga tidak menyadari sahabatnya pun luka karenanya. Kini dia tahu selama ini dia hanya sedang membohongi diri sendiri. 

Mereka berdua hanya membutuhkan waktu.

Sahabatnya ingin sekali mengatakan bahwa dia bersedia menunggu. Satu-satunya permohonannya adalah supaya orang yang disayanginya bahagia, apa pun yang terjadi. Dia ingin berkata pada gadis itu, tidak apa-apa bersedih akan sebuah kehilangan, tidak apa-apa merasa terluka, karena dia merasakan hal yang sama dan dia mengerti.


Cinta seperti sesuatu yang mengendap-endap di belakangmu. 
Suatu saat, tiba-tiba kau baru sadar, 
cinta menyergapmu tanpa peringatan.

Hal terpenting dalam cinta adalah persahabatan, 
dan hal terpenting dalam persahabatan adalah cinta.

Mencintai adalah hal yang paling membahagiakan di dunia ini,
terutama ketika kau melihat orang yang kau cintai bahagia.

AI, Sebuah Novel karya Winna Efendi


Suka sama Novel ini, berhasil buat gerimis di malam hari :)


2 comments:

Pembaca yang baik, selalu meninggalkan jejak ^^

Membuat Kimchi rumahan

Sebagai salah satu penggemar Kimchi makanan Korea, yang dulu sampai bela-belain beli di salah satu restoran korea di bandung dan dipaketin ...