Friday 8 June 2012

Dia

Beberapa waktu yang lalu,  waktu lagi buka nama-nama temen2 di FB tak sengaja liat fb na dia, yang sampai saat ini masih aktif, liat fotonya, tiba-tiba kangen dengan senyumnya. Huffffttt,,, akankah diri ini bisa melihat senyumnya lagi?? walaupun tak kan pernah ada dalam dunia nyata, setidaknya masih berharap dia datang dalam mimpi, dan memberikan senyum manisnya.

Sudah 8 tahun berlalu, saat diri ini terakhir bertemu dengan dirinya, masih jelas di ingatan, terakhir ketemu waktu ngambil ijazah, dia pakai baju kaos warna merah, dan dia waktu itu masih tidak percaya akan pergi dari kota itu ke kota kelahiran saya. Tak ada kata-kata pamit sama sekali.

Setelah beberapa tahun berlalu, masih berharap, suatu saat akan bertemu, ngobrol bareng lagi, becandaan lagi, masih inget banget dulu dia suka niruin gayanya kucluk di film AADC hehehe, dan membahas sesuatu yang dulu tak pernah tersampaikan, hanya untuk mengungkapkan dan tak ada maksud dan tujuan lain. Tapi apalah daya, Allah berkata lain, dia lebih dulu di panggil oleh sang Khalik. 

28 Desember 2010 sore tiba-tiba dapat sms dari nomor tak dikenal yang mengabarkan bahwa dia telah meninggal karna sakit paru-paru yang dideritanya. Kaget dan ga' percaya waktu baca sms tersebut, dan saya berpikir bahwa itu hanyalah becandaan ga' penting. Segera saya membalas sms tersebut, menanyakan siapa yang sms tersebut, ternyata yang sms tersebut adalah temen lama saya. Karna masih kurang yakin, saya menelepon sahabat saya yang ada disana, ternyata dia belum mendapatkan kabar tentang hal itu. Setelah mengkonfirmasi langsung kpd teman saya yang mengirimkan sms tadi, ternyata memang benar berita yang sampaikan itu.

Sedih, sedih banget waktu itu, tapi apalah daya, diri ini hanya bisa mendoakan, mungkin ini jalan terbaik yang Allah berikan untuk nya. Ada rasa yang tak terungkap, dan tak kan pernah terungkap untuk selamanya, hanya bisa di simpan didalam hati yang paling dalam.

Pernah suatu kali, dia ada di dalam mimpi, wajahnya saat itu sangat bersih dan berseri, dalam mimpi itu dia menunggu saya di bawah tebing, dan memberikan senyuman yang manis sekali. Kangen banget dengan senyumannya,, Hiks,, hiks,,

Semoga dia berikan kelapangan di tempat peristirahatannya, dan semoga semua amal ibadahnya di terima Allah SWT Aamiin,,,,

#Berharap dia datang lagi dalam mimpi...


No comments:

Post a Comment

Pembaca yang baik, selalu meninggalkan jejak ^^

Membuat Kimchi rumahan

Sebagai salah satu penggemar Kimchi makanan Korea, yang dulu sampai bela-belain beli di salah satu restoran korea di bandung dan dipaketin ...